soal uas






1. Sensor Thermocouple [Kembali]





Prinsip Kerja: 

Suhu diukur oleh thermocouple, perbedaan jenis metal pada thermocouple menimbulkan adanya beda potensial pada ujung thermocouple. ujung negatif thermocouple dihubungkan ke pin negatif op-amp, ujung positif thermocouple dihubungkan dengan pin positif op-amp. Tegangan dari thermocouple di inputkan ke op-amp dengan penguatan 10 kali penguatan. Output op-amp berupa tegangan yang sudah mengalami penguatan yang diukur oleh voltmeter.semakin tinggi suhu yang diukur thermocouple maka semakin besar pula tegangannya. Begitu pula sebaliknya, semakin rendah suhu yang diukur thermocouple maka semakin rendah tegangan yang terukur.
2. Sensor Ultrasonic [Kembali]





Prinsip Kerja:

Kaki  output pada NE555  akan menghasilkan gelombang kotak yang dihubungkan  ke kaki trigger untuk mengaktifkan trigger yang akan membangkitkan sinyal ultrasonik.  Setelah gelombang ultrasonik dibangkitkan akan dipantulkan pada dinding pantul dan  dideteksi oleh kaki echo(output), Kaki echo akan diteruskan kepada kaki input pada ADC, lalu button disambungkan pada kaki INTR untuk mengaktifkan ADC. Sinyal yang diterima akan diterjemahkan oleh ADC kedalam bentuk sinyal digital. Kaki-kaki keluaran ADC tersebut dihubungkan ke BDC yang berfungsi sebagai decorder sebelum dihubungkan ke seven segmen. Jarak akan ditampilkan pada seven segmen dalam bentuk decimal sesuai dengan resistor variabel yang diatur.

3. Sensor Infrared [Kembali]



Prinsip Kerja :

Pada saat mobil akan memasuki garasi sensor inframerah akan mendeteksi adanya hambatan atau terhalang oleh suatu benda, pada kondisi ini akan memberikan logika '1'. Rangkaian akan bekerja dan memberikan indikasi pada lampu LED (menyala), pada saat ini juga motor akan bergerak untuk membuka pintu garasi secara otomatis,Ketika Mobil sudah memasuki garasi, sensor inframerah tidak mendeteksi lagi adanya hambatan atau adanya benda yang menghalang, kondisi ini berlogika '0'. Rangkaian akan mati di kondisi ini dan secara perlahan motor akan melambat hingga berhenti yang menyebabkan garasi tertutup secara otomatis.
4. Sensor Gas [Kembali]





Prinsip Kerja :

Saat sensor gas MQ-2 mendeteksi gas metana, atau gas butan, atau LPG maka sensor gas akan menghasilkan output berupa tegangan analog tergantung berapa besar intensitas gas yang dideteksi. Karena Buzzer memiliki tegangan kerja sebesar 12V maka tegangan output dari sensor gas harus diperkuat terlebih dahulu sampai minimal 12V agar buzzer bisa bekerja. untuk menguatkan tegangan tersebut maka menggunakan op-amp. op-amp yang digunakan adalah op-amp detektor non inverting sehingga besar tegangan yang keluar adalah 15V. karena tegangan sudah melebihi tegangan kerja buzzer maka buzzer bisa berbunyi. 

5. Sensor PIR [Kembali]



Prinsip Kerja :  

Pada saat ada maling terdeteksi ada gerakan manusia sehingga sensor PIR akan berlogika 1, lalu sensor mengeluarkan tegangan 5V yang akan diperkuat oleh op-amp non inverting dengan penguatan 2x dan menghasilkan tegangan 10V lalu Buzzer dan LED akan aktif sebagai alarm adanya maling.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar